Senin, 22 Januari 2018

Bubur sumsum

Bahan Bubur:
- 100 gr tepung beras (aku pakai RoseBrand)
- 750ml air santan (aku: kara kecil 65ml + air)
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun pandan (boleh skip)
Langkah:
- Bagi dua air santan. 500ml tuang ke dalam panci. Masukan daun pandan kemudian didihkan dgn api sedang.
- Sisa 250ml air santan campur dengan tepung beras dan garam. Aduk rata sampai tidak ada tepung yg menggumpal. Setelah tercampur rata, masukan ke dalam santan yg sudah mendidih. Aduk terus sampai kental dan terasa berat. (Jgn lupa test rasa. Kalau dirasa masih agak hambar, beri sedikit garam lg). Bubur sudah terlihat mulus licin. Matikan kompor
Bahan Air Gula:
- 200 gr gula merah. Sisir halus/tumbuk
- 2 sdm gula pasir
- Secukupnya garam, sesuai selera
- 400 ml air
Langkah:
- Campur dan masak semua bahan air gula sampai mendidih dan gula merah larut.. Note: Takaran ini jadinya sedikit ya. Cukup buat iseng aja ?? yang mau banyak monggo resep di kali 2 aja ??

Foto Resep Bunda Kreatif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar