Kamis, 30 Mei 2019

Capcay bakso udang


Hari ini sedang berencana masak capcay buat menu berbuka puasa nanti sore, searching dulu eh,,,nemu gambar cantik ini yang seuai dan sepertinya pas banget dengan rencana yang sedang kubuat, langsung copas dech. mksh yaa,,,,buat yang punya resep


capcay kuah bakso udang sederhana

Bahan :

  • Bakso daging sapi  (potong2)
  • Bawang bombay yang sudah dirajang kurang lebih sebanyak 1/2 pcs ukuran sedang besar.
  • Udang segar yang sudah dibersihkan kurang lebih sebanyak 8 sampai 10 pcs.
  • Daging ayam tanpa tulang yang sudah dipotong potong kotak kurang lebih sebanyak 80 sampai 100 gram.
  • Bawang putih yang sudah dirajang atau di geprek kurang lebih sebanyak 4 siung.
  • Daun sawi hijau dan putih yang sudah dipotong kurang lebih sebanyak 4 sampai 5 pcs masing masing.
  • Wortel segar yang sudah dikupas dan dipotong kurang lebih sebanyak 1 batang saja.
  • Brokoli ukuran sedang yang sduah dipotong kurang lebih sebanyak 1/2 batang.
  • Jagung muda manis kalau suka sesuai kebutuhan.
  • Daun bawang yang sudah dipotong potong secukupnya.
  • Margarin kurang lebih sebanyak 1 sendok makan saja.
  • Maizena yang sudah dicampur dengan sedikit air supaya lebih kental.
  • Kaldu ayam atau sapi bubuk secukupnya sesuai selera.
  • Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera.
  • Minyak goreng dan air bersih secukupnya sesuai kebutuhan.

Cara Buat Capcay Bakso

  1. Pertama siapkan wjaan dan isi dengan sedikit minyak dan margarinnya.
  2. Masukkan irisan bombay dan bawang putih kemudian aduk aduk sampai harum baunya.
  3. Masukkan potongan daging ayam kemudian aduk kembali sampai tercampur dan dagingnya berubah warna.
  4. Masukkan potongan baksi dan udang segarnya kemudian aduk kembali sampai berubah warnanya.
  5. Masukkan irisang wortelnya kemudian aduk aduk sebentar.
  6. Masukkan air bersih secukupnya kemudian aduk sebentar dan rebus sampai potongan wortel tadi hampir matang.
  7. Masukkan kaldu dan garam dapur beryodiumnya kemudian aduk kembali.
  8. Masukkan sisa sayurannya kemudian aduk aduk sebentar.
  9. Masukkan campuran maizena dan air tadi kemudian aduk sebentar.
  10. Tes rasa dan kalau sudah pas capcay ini siap untuk disajikan di mangkuk hidangan.

Rabu, 29 Mei 2019

Sarapan Roti


Bubur kari Ramadhan



Sedang nonton TV tentang aktivitas Ramadhan di berbagai belahan dunia dan beberapa masjid di tanah air, ada kegiatan membuat bubur dalam jumlah banyak untuk dibagikan secara gratis saat menjelang waktu berbuka puasa, dan menariknya kegiatan itu rutin dilakukan sepanjang bulan Ramadhan. Saya jadi penasaran ingin coba membuatnya untuk menu buka puasa keluarga, langsung cek isi kulkas lumayan...persediaan sayuran cukup memadai, langsung dech eksekusi dann.......taraaa....bubur kari Ramadhan dengan cita rasa tkhas timur tengah pun terhidang untuk menu berbuka puasa. Alhamdulillah sukses dan disukai....bahkan istimewa kata suami!! 
Namun tidak langsung habis untuk berbuka, Sisanya bisa dipanasin sebentar (tidak perlu sampai mendidih) ternyata tetap nikmat untuk makan sahur. 
Hmm.... bubur memang sangat cocok untuk berbuka puasa, teksturnya ang lunak sangat nyaman untuk perut yang kosong, apalagi bergizi tinggi dan kaya nutrisi, dan yang terpenting....cara buatnya pun mudah dan praktis. Tertarik pengin nyoba? yuk intip cara buatnya, Inilah resep ala saya....

Bahan:
150 gram beras 
4 butir bakso sapi urat /beef tandon meatball (bisa diganti daging sapi)
7-10 ekor udang segar 
1,5 liter air
Bumbu halus:
1/4 sdt jintan
2 sdt ketumbar bubuk
2 sdt merica bubuk
1 butir kemiri
5 siung bawabf merah
3 siung bawang putih
1 ruas jari kunyit segar (bisa diganti kunyit bubuk)
1 ruas jahe
2 sdm garam

Bumbu cemplung:
2 buah cabe rawit merah utuh
gula merah (secukupnya)
penyedap secukupnya
daun salam
daun pandan
daun jeruk purut
1 batang sereh disimpul

Sayuran Pelengkap:
1 butir kentang ukuran sedang
1 buah jagung manis (dipipil)
1 buah terong ungu
1 buah labu siam ukuran sedang
1/4 kg labu kuning
3 tangkai kangkung cabut

Cara buatnya:
masak air di panci ukuran sedang/agak besar (kapasitas lebih dari 2 liter), masukkan bakso sapi (yang sudah diiris dadu kecil-kecil), udang (yang sudah dicincang kaasar) dan beras (yang sudah dicuci bersih). Biarkan sampai mendidih.
Sementara itu haluskan semua bumbu dan langsung masukkan bersama bumbu cemplung, aduk rata dan biarkan terus mendidih sambil diaduk-aduk supaya bumbu merata (api sedang)
Cuci bersih semua sayuran, potong dadu kecil-kecil dan masukkan berturut-turut (berdasarkan lamanya tingkat kematangan) dimulai dari Kentang, jagung manis, terong, labu siam, dan labu kuning.
Setelah dirasa bubur sudah mulai mengental dan sayuran matang masukkan kangkung yang sudah dirajang halus, aduk-aduk lagi sampai kangkung matang, angkat, hidangkan selagi panas bersama teh panas, tanpa perlu tambahan apa-apa lagi  seperti bawang goreng, sambal ataupun krupuk karena rasanya sudah kuat.
selamat mencoba.

Tips:
-Gunakan api sedang cenderung kecil agar bagian dasar panci tidak gosong
-Usahakan terus diaduk setelah mendidih 
-Lama memasak +1 jam (bisa lebih)














Kamis, 23 Mei 2019

Makanan India




Pengen nyobain makanan India jenis ini, roti dengan kari, dan pelengkapnya. Karena ini kategori makanan khas tradisional India (foto diambil dari makanan halal India) jadi sepertinya hanya bisa dinikmati cita rasa originalnya di India sana, terutama di daerah/ kampung yang masih kental unsur tradisionalnya.

Tapi untuk pergi kesana sungguh diluar pikiran dan daya jangkau saya, sehingga yang paling mungkin adalah ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah. Masalahnya, masakan India termasuk bukan jenis masakan praktis apalagi instan, penggunaan rempah numbu yang lengkap menjadi ciri khas sehingga memberikan rasa yang kuat. Dengan style yang demikian menjadi tidak mungkin untuk masak sedikit misalnya untuk satu atau dua porsi saja, sebab kalau berlebih siapa yang mau makan? ahhh....ngalamat mubadzir lagi !!
akhirnya cuma sebatas ngumpulin resep dan gak pernag dieksekusi dengan benar. Paling baru di tahap bikin satu resep roti prata saja sudah sangat berlebih hasilnya dan tidak habis.
ya, begitulah...angan-anaganku hanya sampai disini.

20 Makanan Khas India yang Terkenal Paling Enak Makanan
Dosa makanan khas India

Dosa adalah makanan khas India yang bentuknya kering dan krispi yang mirip dengan makanan crepe. Kunci renyah dari masakan dosa ini terletak pada wajan yang digunakan saat memasak yang dipercikan sedikit minyak. Tapi banyak juga kok masyarakat India yang memasak dosa ini tanpa minyak sehingga bentuknya menjadi lemas dan tidak krispi. Makanan ini terbuat dari beras dan kacang.
Dosa juga merupakan salah satu hidangan yang paling kuno atau sekitar abad ke-5 Masehi. Makanan ini umumnya diucapkan dan dieja dosay atau dosai. Dosa memiliki rasa yang sangat gurih sehingga sangat cocok dimakan saat sarapan, makan malam atau bahkan sebagai cemilan serta makanan ini juga sangat cocok untuk orang yang vegetarian atau individu yang alergi terhadap gandum. Makanan ini juga sangat bagus untuk kesehatan karena memiliki kadar kabohidrat yang tingi serta rendah kalori dan lemak.
Makanan ini dibuat dari proses fermentasi yang terbuat dari adonan beras dan rempah-rempah India.
Ini merupakan hidangan pokok di India Selatan, negara bagian Andhra Pradesh, Karnataka, Kerala dan Tamil Nada serta menjadi populer di Sri Lanka. Bahan utama membuat adonan yaitu dari beras yang dihaluskan (tepung beras) atau bisa juga diganti dengan tepung terigu yang sangat halus yang sudah ditambah dengan bumbu dan rempah-rempah.
Lapisan tipis adonan dibuat dengan menuangkan ke wajan panas yang sebelumnya sudah diberi minyak atau mentega. Dosa dapat diisi dengan tambahan sayuran, daging dan saus untuk membuat makan cepat saji. Isian Dosa antara lain seperti kari ayam, kari daging, kari ikan, yogurt dengan buah buahan dan acar India. Terkadang juga dengan dioles gula atau selai buah manis yang lebih disukai anak-anak.
Meskipun dosa di wilayah India biasanya dibuat dengan nasi dan miju-miju (rempah hitam khas India), tetapi dosa juga bisa dibuat dengan berbagai variasi seperti dicampur telur dan keju. Ketebalan dosa juga berbeda-beda, ada dosa yang berkulit tebal dan juga dosa berkulit tipis.


RESEP MEMBUAT DOSA

Bahan:
  • 2 gelas beras di rendam selama 4-6 jam
  • 1 genggam nasi matang untuk membuat dosa yang lembut
  • 3/4 gelas lentil hitam di rendam selama 4-6 jam
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
  1. Rendam beras dan lentil hitam selama 6 jam supaya lunak saat menghaluskannya.
  2. Haluskan beras, lentil hitam dan nasi secara terpisah. Usahakan menggunakan air sedikit mungkin.
  3. Lalu campurkan semua bahan dan aduk rata. Biarkan adonan terfermentasi selama 1 malam (10-12 jam). Letakan adonan tersebut di tempat yang hangat.
  4. Pada pagi hari adonan sudah siap dimasak. Tambahkan garam secukupnya. Kalau adonan terlalu kental boleh tambahkan sedikit air.
  5. Panaskan wajan anti lengket lalu tuang 1 sendok sayur atau secukupnya kemudian tipiskan dengan gelas atau mangkok yang bawahnya rata sampai benar-benar tipis.
  6. Percikan minyak lalu ratakan minyak keseluruh permukaan wajan. Masak sampai matang kemudian angkat dengan cara menggulungnya dan nikmati dosa dengan kari kambing atau sesuai selera.

MENU DOSA

  • Masala dosa yaitu dosa yang berisikan kentang berbumbu bawang goreng dan rempah-rempah.
  • Rava dosa yaitu dosa yang dibuat dengan rava (semolina) sehingga tidak perlu fermentasi dan biasanya dianggap sebagai camilan atau makanan cepat saji.
  • Muttai dosa yaitu dosa yang dicampur dengan telur.
  • Neer dosa yaitu dosa yang terbuat dari beras.
  • Uppu puli dosa dibuat dengan menambahkan uppu (garam) dan Puli (asam) untuk adonan.
  • Mysore masala dosa adalah dosa yang terbuat dari kelapa dan bawang.
  • China masala dosa dibuat dengan isian mie dan bahan China lainnya seperti saus schezwan.
  • Chilli paneer dosa dibuat dengan isian keju tumis (paneer) dan paprika.
  • Palak masala dosa adalah dosa yang dilapisi dengan lapisan tipis sup bayam kental dengan campuran kentang dan bawang merah tradisional.
Dosa juga termasuk salah satu daftar makanan paling lezat diantara 50 makanan lainnya di dunia. Nah, bagi kalian yang ingin menikmati makanan ini, kalian bisa mencoba nya dirumah. Jadi tidak perlu pergi jauh-jauh ke India untuk menikmati makanan khas India yang lezat ini.
Wah, pasti udah pada gak sabarkan buat menikmatinya hehe. Selain buatnya gampang, makanan ini juga sangat lezat. Yummyyy.. Selamat mencoba guys.

bikin roti

Tak ingin menyimpan foto ini kelamaan di hp, kusimpan saja di sini.
Kenangan yang menyertainya bikin badmood, akhirnya semangat untuk mengembangkan diri di point inipun pupus sudah, 
selesai !!

Selasa, 21 Mei 2019

Putri salju

copas  Putri salju

NASTAR


Aneka NASTAR
(copas)


Brilio.net - Ketika bulan Ramadan selesai, maka Lebaran merupakan momen yang paling dinanti hampir semua umat muslim di dunia. Banyak hal-hal yang dirindukan, salah satunya adalah pulang kampung atau mudik untuk bisa berkumpul bersama keluarga. Tak hanya itu saja, baju baru juga menjadi salah satu yang cukup identik dengan Lebaran.
Makanan khas Lebaran juga menjadi yang cukup dirindukan bukan? Mulai dari ketupat, opor ayam, sambal goreng kentang ati, rendang dan lain sebagainya. Selama Lebaran, setiap rumah tentunya menyiapkan nastar. Sudah tidak asing lagi bukan dengan kue satu ini?
Kue kering isi nanas ini memang menjadi salah satu ciri khas perayaan lintas etnis dan agama di negara rumpun Melayu. Tentunya kamu juga akan menyediakan kue satu ini untuk menyabut Lebaran bukan? Nah dari pada beli, mendingan coba buat sendiri.
Berikut ini resep nastar kekinian yang bisa kamu tiru. Seperti apa? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (17/5).
1. Nastar ekonomis.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@dzakiyyah_asih.p
Kenapa sih kok namanya nastar ekonomis ya? Hal ini dikarenanya pembuatannya yang nggak ribet dan cuma butuh beberapa bahan saja.
Bahan-bahan: 
- 1 bungkus blueband kemasan 200 gram
- 45 gram gula halus/gula pasir blender halus
- 1 kuning telur
- 1 sachet susu bubuk dancow kemasan 27 gram
- 50 gram maizena
- 250 gram Tepung terigu kunci biru
- vanilli bubuk
- Sedikit garam
Cara membuatnya: 
- Campur gula halus dan blueband aduk sampai tercampur rata, masukan kuning telur aduk rata, disusul bahan-bahan lain sampai tercampur hingga menyatu(sebaiknya tidak diuleni dengan tangan langsung)
- Isi dengan selai nanas dan bentuk sesuai selera, tata dalam loyang yang dioles margarin tipis-tipis.
2. Nastar cengkeh renyah.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resepnastar
Bentuknya nggak biasa bukan? Yuk coba buat.
Bahan:
- 125 gram butter
- 125 gram margarin
- 75 gram gula halus
- 2 kuning telur
- 60 gram keju parut
Bahan kering:
- 325 gram terigu protein rendah
- 25 gram maizena
- 25 gram susu bubuk
Olesan:
- 2 kuning telur
- 2 sdt minyak
- 2 sdt susu cair
Cara membuatnya: 
- Kocok sebentar butter, gula dan kuning telur, tambahkan keju, cukup sampai tercampur saja sekitar 1-2 menit.
- Masukkan bahan kering yang sudah diayak, aduk perlahan hingga rata.
- Ambil sedikit adonan, bentuk bulat @8gram isi dengan selai nanas. Tutup, bentuk dengan pisau, jangan terlalu dalam supaya nggak bocor. Lalu beri cengkeh di atasnya.
- Tata di loyang, loyangnya ga perlu dioles apapun ya.
- Panggang suhu 150C selama 30 menit hingga matang. Keluarkan dari oven, dinginkan sebentar lalu oles dengan bahan olesan.
- Oles sekali lagi lalu keringkan sebentar dan panggang lagi cukup 3-5 menit aja.
- Angkat, biarkan dingin. Susun dalam toples, tutup rapat.
3. Nastar keju.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@kue_viral
Nastar keju tampaknya bakal banyak disukai tamu saat Lebaran nih.
Bahan: 
- 150 gr butter
- 100 gr margarin
- 90 gr gula halus
- 3 butir kuning telur
- 50 gr susu bubuk full cream
- 1/2 sdt vanilli
- 350 gr tepung terigu
Olesan:
- 2 butir kuning telur
- Keju parut
Cara membuatnya: 
- Kocok butter, margarin dan gula halus sampai brubah warna agak pucat.
- Masukkan kuning telur kocok rata.
- Masukkan susu bubuk, vanilli dan tepung terigu aduk rata dengan spatula. Adonan masih agak lengket. Diamkan di dalam kulkas kurang lebih 1 jam.
- Ambil sedikit adonan, bulatkan sambil agak ditekan di telapak tangan. 
- Beri isian selai nanas. Bentuk bulat.
- Oles dengan kuning telur diulangin sampai 2x. Taburi parutan keju di atasnya.
- Panggang dalam suhu 150°C hingga matang atau berwarna keemasan.
4. Nastar wafer.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@recipe_lovers
Nastar wafer tampaknya ini masih jarang bukan? Ayok coba buat.
Bahan A:
- 200 margarin
- 100 butter
- 2 kutel
Bahan B:
- 450 terigu
- 50 susu bubuk
- 100 gula halus
Olesan:
- 1 sdm kutel
- 1 sdm susu cair
Topping dan isi: wafer keju parut
Cara membuatnya: 
- Mixer bahan A sebentar aja (tidak sampai semenit) sampai tercampur rata
- Campur bahan B ,aduk dengan spatula sampai rata dan adonan bisa dipulung
- Gilas menggunakan rolling pin, jangan terlalu tipis supaya waktu digulung tidak pecah, tata wafer yang sudah dioles putih telur supaya rekat, rapikan menggunakan plastik sesuai bentuk wafer. Lalu potong
- Olesi dengan polesan dan taburi keju parut
- Panggang selama kurang lebih 25 menit
- Dinginkan, simpan di tempat rapat.
5. Nastar greentea.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resepnastar
Nastar greentea? Wah seperti apa ya kira-kira rasanya? Dari bentuk dan warnanya saja sudah cukup menggoda.
Bahan:
- 150 gr Butter
- 50 gr margarin
- 50 gr gula halus
- 3 butir kuning telur
- 20 gr susu bubuk full cream
- 340 gr tepung kunci
- 8 gr greentea powder, sesuai selera
Cara membuatnya: 
- Kocok butter, margarin, gula Halus sebentar saja 2 menitan sampai mengembang
- Masukkan kuning telur, kocok merata
- Masukkan tepung, aduk sampai rata
- Pipihkan, selai nanas, bulatkan
- Panggang suhu 150-160 selama 30 menit atau sampai matang, sesuaikan oven sendiri.

Bahan untuk selai:
- 1 buah nanas palembang, kupas, parut atau blender 
- 200 gram gula pasir 
- 2 batang kayu manis 
- 3 butir cengkeh

Cara membuatnya: 
- Masak nanas, kayu manis dan cengkeh hingga airnya menyusut dan adonan agak lengket
- Masukkan gula pasir.
- Aduk hingga air habis, adonan menjadi selai dan bisa dibentuk.
6. Nastar jagung.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@rini.riyanty
Nastar kekinian satu ini memiliki bentuk yang cukup unik dan tentunya sangat menarik.
Bahan kulit:
- 125 gr butter
- 125 gr margarin
- 50 gr gula halus
- 2 butir kuning telur
- 350 gr tepung terigu
- 2 sdm susu full cream
Bahan selai:
- 4 bh nanas, parut
- Gula secukupnya (disesuaikan dengan kemanisan nanas)
- 1/2 sdt garam
- 1 batang kayu manis
- 3 bh cengkeh
Cara membuatnya:
Selai nanas:
Masukkan nanas yang telah diparut, garam, kayu manis dan cengkeh ke wajan teflon. Masak sampai air agak menyusut, lalu masukkan gula. Aduk-aduk dan tes rasa. Jika air sudah menyusut dan mengental angkat.
Kulit nastar:
- Kocok margarin, butter, gula dan telur cukup sampai tercampur saja kurleb 1 menit (karena kalau mengocok terlalu lama bisa membuat nastar melebar)
- Masukkan tepung terigu dan susu bubuk yang telah diayak. Aduk rata.
- Ambil sedikit adonan bentuk sesuai selera. Isi selai nanas dan taruh di loyang. Beri jarak antara nastar yang satu dengan yang lain.
- Oven dengan suhu 140 derajat celcius selama 30 menit/ sesuikan oven masing-masing. Keluarkan dan dinginkan.
- Poles dengan olesan kuning telur. Oles 2 sampai 3 kali untuk mendapatkan warna yang cantik (turunkan suhu oven). Oven lagi kurleb 5-10 menit.
- Angkat dan dinginkan. Setelah dingin baru masukkan toples kedap udara.
7. Nastar daun jumbo.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resepyummiefoodie
Ukuran nastar ini memang lebih besar, mungkin makan 2-3 saja cukup bikin kenyang.
Bahan:
- 250 gr margarin mix butter dingin
- 50 gr gula halus
- 1/4 sdt vanili
- 3 btr kuning telur
- 50 gr tepung maizena
- 50 gr susu bubuk
- 300 gr terigu protein rendah
- Selai nanas secukupnya
Bahan olesan:
3 btr kuning telur + 1 sdt minyak/butter cair + sdkit SKM, lalu aduk rata.
Cara membuat:
- Campur gula + mentega + vanili kocok rata sebentar saja sekitar 3 menit lalu masukkan kuning telur kocok sampai trcmpur rata,
- Masukkan susu bubuk + maizena aduk pakai spatula smpai tercampur rata lalu masukkan terigu sedikit-sedikit sambil di aduk sampai adonan bisa di pulung. jika sudah bisa di pulung jangan tambah trigu lagi.
- Ambil sedikit adonan pipihkan isi selai nanas lalu bulatkan/bentuk sesuai selera, susun di loyang yang dialas baking paper,
- Panggang dengan suhu 140°C/sesuai oven masing-masing selama 35 menit lalu keluarkan olesi atasnya lalu panggang lagi sampai matang dan atasnya sedikit kecoklatan.
8. Nastar coklat keju.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@mykitchen.lyfe
Nastar satu ini cukup unik ya. Bakal jadi kue Lebaran paling disukai tamu nih.
Bahan:
- 125 gram butter Mix
- 25 gram gula halus
- 35gram keju cheddar parut
- 1 butir kuning telur
- 175 gram tepung kunci biru
- 25 gram susu bubuk
- keju parut secukupnya untuk toping
- DCC secukupnya untuk topping
- Selai nanas untuk isian
Bahan olesan:
- 1 butir kuning telur
- 1 sdm madu
Cara membuat:
- Kocok margarin dan gula halus sampai rata saja cukup 1-2 menit.
- Masukkan telur, lalu masukkan keju kocok sampai rata.
- Masukkan susu bubuk dan tepung terigu sambil diayak, aduk dengan sendok kayu atau spatula
- Ambil secukupnya adonan lalu pipihkan. Beri isian selai nanas lalu bentuk seperri bulan sabit dan tata diloyang. Lakukan sampai adonan habis.
- Panggang dengan suhu 150 derajat selama 15 menit. Keluarkan biarkan agak dingin lalu oles denga bahan olesan dan beri toping keju di sebagian sisinya lalu panggang lagi sampai matang. Setelah dingin celup sebagian sisi dengan cokelat Biarkan cokelat set dan Siap dimasukkan toples atau di pack plastik satuan.
9. Nastar klasik.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resep.dapoer
Nastar yang ini tentunya sudah tidak asing lagi bukan? Sudah sangat sering dijumpai.
Bahan:
- 100 gr butter
- 100 gr margarin
- 60 gr gula halus
- 2 butir kuning telur
- 200 gr tepung kunci
- 30 gr maizena
- 40 gr susu bubuk
Bahan olesan:
- 1 kuning telur
- 1 sdm susu cair
- 1 sdm minyak goreng
Cara membuat:
- Kocok speed rendah butter margarin dan gula halus sebentar
- Masukan kutel satu persatu, kocok rata speed rendah
- Tuang campuran tepung, maizena juga susu bubuk bertahap aduk rata
- Ambil sedikit adonan, sisanya taruh kulkas
- Ambil secukupnya pipihkan adonan, isi dengan selai nanas, lalu bulatkan
- Oven di suhu 130 dercel selama 20 menit api bawah, keluarkan biarkan dingin
- Oles dengan bahan olesan, oven lagi 15 menit di suhu 110 derajat celcius
- Simpan toples jika nastar sudah betul betul dingin.
10. Nastar gulung.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@susishie__
Sederhana, tapi rasanya nggak boleh diremehin.
Bahan:
- 400 gr terigu pro rendah 
- 180 gr terigu pro sedang
- 2 sachet susu bubuk dancow (54gr)
- 65 gr maizena
- 300 gr butter
- 200 gr blueband
- 100 gr gula halus
- 2 kuning telur
- 2 kuning telur untuk olesan
Selai nenas: bisa buat sendiri dan beli jadi
Isi selai: 2 gr dibulatkan, kemudian dipulung memanjang sesuai ukuran adonan.
Cara membuatnya: 
- Adonan nastar gulung tidak sama dengan nastar bulat, karena model cetakan adonan harus lebih lembek (lbh banyak butter) dan lebih kokoh setelah di oven.
- Adonan nastar gulung di cetak tekan pakai cetakan kue.
11. Nastar ketupat.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@ardeliarehaq
Nastar ketupat bisa jadi salah satu ciri khas lebaran banget nih.
Bahan:
- 150 gr margarin
- 50 gr butter
- 250 gr tepung terigu
- 50 gr gula halus
- 25 gr susu bubuk
- 2 butir kuning
- secukupnya pewarna hijau
selai
- 500 gr nanas di parut
- 100 gr gula pasir
- 1 jari kayu manis
Cara membuatnya: 
Sama seperti membuat nastar pada umumnya. Tinggal campurkan semua bahan.
12. Nastar stroberi.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@arya_2736
Nastar stroberi bisa jadi pilihan kreasi yang unik nih.
Bahan:
- Mentega100 gram
- Mentega putih 100 gram
- Gula halus 30 gram
- Tepung terigu protein sedang 325 gram
- Kuning telur ayam 1 butir
- Pewarna makanan merah dan hijau secukupnya
Bahan Selai:
- Stroberi 200 gram, cincang
- Nanas 100 gram, parut
- Gula pasir 100 gram
Cara membuat:
- Selai: panaskan stroberi dan nanas hingga air menyusut. Tambahkan gula, masak sambil terus diaduk hingga dapat dipulung. Angkat dan dinginkan
- Kocok mentega, mentega putih dan gula halus hingga rata. Masukkan telur, kocok rata.
- Tambahkan tepung, aduk rata. Ambil 50 gram adonan, beri warna hijau. Tambahkan pewarna merah pada sisa adonan.
- Ambil adonan kuning sebesar kelereng, pipihkan. Letakkan 1/2 sendok teh selai, tutupi dengan adonan bentuk bulat lancip di salah satu sisinya.
- Buat motif jajaran genjang dengan tusuk sate, tusuk sedikit pada tengah motif. Buat daun dengan adonan hijau dan tempelkan di salah satu ujungnya
- Atur stroberi di atas loyang, panggang dalam oven bersuhu 150ºC selama ±30 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.
13. Nastar cokelat kurma mete.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@lazyaneue
Nastar cokelat, wah rasanya kaya nih?
Bahan:
- 59 gr salted butter
- 58 gr margarin
- 20 gr gula bubuk
- 2 kutel
- 117 gr terigu sedang
- 17 gr tepung maizena
- 15 gr bubuk kakao
Isi:
- 15 kurma, hilangkan biji dan belah 2
- Isi dengan mete, sisihkan
Cara membuatnya: 
- Aduk butter, margarin dan gula dengan balon whisk hingga smooth masukkan kutel aduk rata
- Tambahkan bahan2 kering sambil diayak, aduk rata menggunakan spatula
- Ambil sekitar 10 gr adonan, pipihkan isi dengan kurma mete, tutup rapat dan susun di loyang yang sudah dialasi kertas baking atau diolesi margarin
- Panggang di suhu 125°C kurleb 40-45 menit, dinginkan di cooling rack lalu masukkan stoples.
14. Nastar renyah.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@kue_manisku
Cari yang beda yuk dengan coba buat nastar renyah satu ini.
Bahan Kulit:
- 125 gr Butter
- 125 gr Margarin
- 2 btr kuning telor
- 1 btr Putih Telor
- 100 gr Gula bubuk
- 40 gr Susu Bubuk
- 475 gr Tepung kunci/segitiga
- 100 gr Keju Parut
Bahan isian: Selai nanas
Bahan olesan:
- 2 kuning telur + 1 sdm butter + 1 sdt Glazing cookies (Butter dihancurkan dulu sampai halus, bukan dilelehkan ya. Trus whisk campur bersama kutel dan saring sebelum digunakan).
Cara membuatnya:
- Kocok butter + margarin + gula + telur secara bersamaan selama 2 menit
- Masukkan campuran tepung kunci + susu yang sudah diayak lalu aduk pakai spatula sampe rata, disusul keju parut
- Ambil sejumput adonan, pipihkan isi dengan selai nanas panggang 160 derajat selama 15 menit
- Keluarkan dari oven tunggu suhu ruang lalu oles bahan polesan oven kembali sampai kecokelatan sesuai oven masing-masing.
15. Nastar tulip.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resepkueemak
Bentuknya yang seperti bunga tulip, jadi tampak begitu cantik bukan?
Bahan:
- 150 gram butter
- 100 gram margarin
- 50 gram gula kastor
- 2 buah kuning telur
- 330 gram tepung terigu
- 20 gram tepung maizena
- 20 gram susu bubuk
- Secukupnya pasta pandan
- Bahan olesan:
- 1 buah kuning telur
- 1 sdt susu kental manis putih
- 2 sdm minyak kanola
Cara membuat:
- Siapkan mangkok masukkan butter dan margarin juga gula pasir, mixer sebentar saja asal rata lalu tambahkan kuning telur mixer kurang lebih 1 menit(jangan lama2 nanti nastar melebar saat di oven)
- Masukkan tepung terigu, susu bubuk dan maizena dengan cara di ayak langsung di atas adonan, aduk rata dengan spatula kayu
- Ambil adonan kira2 3 sdm beri pasta pandan. Sisihkan
- Ambil adonan tanpa warna secukupnya lalu gilas tipis dan cetak dengan cookie cutter
- Ambil satu buah adonan, beri isian lalu lipat bagian bawah ke arah tengah menyerupai kelopak bunga. Ambil sedikit adonan hijau, lalu pilin2 dan tempel di bagian kiri dan kanan bawah nastar bunga nya. Ambil sedikit adonan hijau lagi, pilin-pilin lalu tempel dibagian depan.
- Oven selama 30 menit suhu 140 derajad celcius.
- Angkat dan dinginkan
- Campur bahan olesan sampai rata, oles nastar 2 kali
- Oven kembali suhu 100 derajad celcius selama 15 menit atau sampai olesan matang, sajikan.
16. Nastar crumble rollcake.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@bosenkurus.id
Tentunya ini tidak banyak yang membuatnya. Coba deh buat.
- Bahan bolugulung:
Bahan A
- 5 butir Telur utuh
- 85 gr Gula Pasir butiran halus
- 1/2 sdm SP 
- 1 sdm Air
- 70 gram Tepung protein rendah
- 15 gram Tepung Maizena
- 10 gram Susu Bubuk
Bahan B
- 100 gr Salted Butter (lelehkan)
Bahan nastar dan crumble:
Kamu bisa menggunakan resep nastar renyah. 
Crumble pakai adonan yang diremas menyebar kecil-kecil dan panggang sampai kecoklatan.
Bahan krim: 
Bebas mau pakai resep buttercream kesayangan atau whipkrim kocok.
Cara Membuat:
- Kocok Bahan A menjadi 1 dengan mixer langsung speed tinggi dari awal-akhir dan sampai kental putih (sekitar 10 menitan)
- Masukkan bahan B perlahan sambil diaduk balik pake spatula
- Panggang dalam loyang 24 cm yang sudah dialas kertas selama 190 derajat Celcius kurang lebih 20 menit
- Isi dengan filling lalu gulung
- Oles krim dan taburi crumble, lalu hias sesuai selera masing-masing.
17. Nastar bunga.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@yukngebaking
Bentuknya cantik banget ya. Rasanya juga pasti mantap banget nih.
Bahan:
- 125 gr butter 
- 125 gr margarin
- 2 kuning telur
- 40 gr gula halus
- 25 gr susu bubuk
- 50 gr tepung maizena
- 300 gr tepung terigu protein sedang
Bahan isi:
Selai nanas homemade
Bahan olesan:
- 2 kuning telur
- 1 sdm minyak sayur
- 1 sdt madu
Cara membuat:
- Kocok butter, margarin, kuning telur dan gula halus dengan speed rendah sampai berwarna agak pucat selama 1 menit.
- Tambahkan susu bubuk dan tepung maizena, aduk rata pakai spatula.
- Masukkan tepung terigu sambil diayak. Aduk rata.
- Gilas adonan dengan rolling pin, supaya lebih mudah lapisi dengan selembar plastik lalu cetak pakai cookies cutter bentuk bunga. Letakkan kedalam paper cup kecil. Letakkan selai nanas yang telah dibentuk bulat di atasnya.
- Panggang api atas bawah suhu 140°C selama 20 menit. Keluarkan dari oven dan dinginkan.
- Oles dengan bahan olesan. Angin-anginkan sebentar lalu panggang lagi hingga kuning keemasan. Angkat dan dinginkan di cooling rack. Simpan dalam wadah kedap udara.
18. Nastar kotak.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@bosenkurus.id
Nastar ini terlihat sederhana dan memiliki bentuk sederhana pula, hanya berupa kotak.
Bahan:
- 250 gram butter atau wisman atau blueband cup
- 1 sendok makan gula halus
- 1 biji kuning telur
- 1 sendok kecil vanili
- 1 sendok makan susu bubuk
- 2 1/2 gelas terigu
- 2 1/2 sendok makan tepung maizena
Cara membuat: 
- Butter dan gula mixer sebentar 5 menit
- Masukkan kuning telur aduk-aduk sampai tercampur rata masukkan vanili
- Masukkan terigu dan tepung maizena yang sudah diayak sampai tercampur jadi satu
- Bentuk atau cetak ikut selera
- Bakar 10 menit keluarkan olesi kuning telur
- Masukkan oven lagi bakar 20 menit atau sudah masak
- Siap disajikan.
19. Black nastar.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@yukngebaking
Unik banget kan? Yuk coba buat.
Bahan:
- 125 gram butter
- 60 gram gula halus
- 1 butir kuning telur
- 125 gram terigu protein rendah
- 25 gr cokelat bubuk noir (hitam pekat)
- 1 sdm susu bubuk full cream
- secukupnya DCC untuk isian
Bahan isian: 
- 200 gr gula halus
- 1 butir putih telur
- 1 sdt perasan air jeruk nipis
Cara membuatnya: 
- Mix bahan icing kecuali air jeruk nipis, sampai mengembang kental, masukan air jeruk nipis aduk rata lalu sisihkan. Potong dadu DCC simpan dalam wadah sisihkan.
- Ayak tepung terigu, coklat bubuk noir, susu bubuk. Sisihkan.
- Mix gula dan butter lalu masukan kuning telur, mix sekitar 2 menitan. Masukan bahan kering yang sudah diayak tadi, masukan bertahap 3x, aduk dengan spatula atau centong nasi. Jangan terlalu lama, nanti kukernya keras, cukup sampai sudah rata saja.
- Ambil 1 sdt munjung adonan, pipihkan isi dengan potongan DCC, bulatkan. Tata di atas loyang yang sudah dialasi baking paper atau dioles margarin. Panggang disuhu 150-160° selama 20 menit, jika sudah matang keluarkan, biarkan hingga kue tidak panas lagi.
- Hias kue yang masih berada di atas loyang sesuai selara.
20. Nastar keju terompet.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resep_masakanupdate
Nastar ini bisa jadi pilihan yang tepat nih buat Lebaran.
Bahan:
- 250 gram mentega/margarin
- 25 gram gula castor (gula pasir berbutir halus)
- 3 kuning telur
- 350 gram tepung terigu protein rendah atau sedang
- 200 gram keju tua (misalnya edam, parmesan, gouda), parut
- 1/2 sdt garam halus (bila menggunakan mentega tawar unsalted butter)
- Selai nanas siap pakai atau homemade
- 2 kuning telur untuk mengoles
- 50 gram keju cheddar parut untuk hiasan
Selai nanas:
- 1 buah nanas, parut atau blender
- 250 gram gula pasir
- 3 cm kayu manis
Cara membuat:
- Selai nanas: masak nanas dan kayu manis dalam panci berdasar tebal dengan api kecil hingga nanas agak kering sambil sesekali diaduk. Masukkan gula pasir, aduk-aduk hingga menjadi selai yang kental, angkat, dinginkan, setelah selai dingin baru siap digunakan.
- Kocok mentega, gula dan keju hingga rata. Masukkan kuning telur satu persatu, kocok kembali hingga rata. Masukkan terigu dan garam halus sambil diayak, sambil diaduk dengan menggunakan sendok kayu/spatula hingga rata. Aduk hingga kalis.
- Gilas adonan setebal 0,5 cm. Cetak berbentuk lingkaran diameter 5 cm.
Isi dengan 1/2 sendok teh selai nanas, kemudian lipat menjadi setengah lingkaran. Lipat kembali sisi kiri dan kanan hingga menjadi bentuk bunga terompet.
- Atur berjarak dalam loyang yang telah dioles margarine. Oles permukaan kue dengan kuning telur, lalu tabur dengan keju parut.
- Panggang dalam oven bersuhu 150°C selama 20 - 25 menit atau sampai matang. Keluarkan dan dinginkan. Simpan di wadah kedap udara.
21. Piggy nastar.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@kumpulanresepmasak
Bentuknya unik abis nih. Minat untuk membuatnya?
Bahan A:
- 100gr mentega
- 50gr margarin
- 60gr gula halus
- 2bh kuning telur
- 1bh putih telur
Bahan B:
- 25gr susu bubuk
- 300gr tep terigu pro sedang
- Bahan isian (secukupnya aduk rata):
- Choco Crunch
- Kenari panggang cincang
Bahan olesan:
- 2 buah kuning telur
- 1 sdt madu
Caranya:
- Kocok bahan A hingga pucat dan lembut, kurang lebih 2 menit. Masukkan bahan B sambil aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
- Ambil adonan kulit nastar, bulatkan dan pipihkan. Isi dengan bahan isian lalu tutup dan rapatkan. Lakukan hingga adonan habis.
- Panggang dalam oven dengan suhu 125 derajat C hingga 1/2 matang lalu keluarkan dari oven.
- Olesi permukaan nastar dengan bahan olesan lalu panggang kembali hingga matang kecoklatan.
- Angkat dan dinginkan.
- Siap dinikmati.
22. Nastar taiwan.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@filanigunady
Boleh dicoba nih nastar yang satu ini.
Bahan: 
- 150 gr butter
- 100 gr margarin
- 3 btr kuning telor
- 100 gr gula bubuk
- 40 gr susu Bubuk
- 450 gr tepung kunci/segitiga
- 100 gr keju Parut/optional
Bahan olesan: 
- 2 kuning telur boleh dicampur sedikit madu atau minyak atau cookie glazing (pengkilap tambahan)
Cara membuatnya: 
- Kocok butter + margarin + gula + telur secara bersamaan selama 2 menit
- Masukkan campuran tepung kunci + susu yang sudah diayak lalu aduk pakai spatula sampai rata, disusul keju parut. Jika terlalu lembek boleh ditambah sampai enak dipulung
- Ambil sejumput adonan, pipihkan isi dengan selai nanas panggang 160 derajat selama 15 menit
- Keluarkan dari oven tunggu suhu ruang lalu oles bahan polesan oven kembali sampai kecokelatan sesuai oven masing-masing.
Cara membuat selai:
Masak nanas, kayu manis dan cengkeh hingga airnya menyusut dan adonan agak lengket, masukkan gula pasir. Aduk hingga air habis, adonan menjadi selai dan bisa dibentuk.
Bahan:
- 1 buah nanas palembang, kupas, parut atau blender 
- 200 gram gula pasir 
- 2 batang kayu manis 
- 3 butir cengkeh.
23. Nastar matcha.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@banususanto
Suka dengan rasa matcha? Nah yuk buat nastar matcha.
Bahan:
- 225 gr butter
- 150 gr margarin
- 30 gr susu bubuk
- 3 butir kuning telur
- 100 gr gula halus, ayak
- 75 gr tepung maizena, sangrai sebentar lalau ayak
- 450 gr tepung terigu kunci biru, sangrai sebentar lalu ayak
- 12 gr bubuk matcha, ayak
Isian:
Sekitar 250-300 gr selai nanas homemade, dibulat-bulatkan terlebih dahulu.
Olesan:
- 4 butir kuning telur
- 2 sdm susu cair
Cara membuat:
- Kocok butter, margarin, dan gula halus dengan mikser sekitar 2 menit saja sampai mengembang
- Kecilkan kecepatan mikser, masukkan telur, kocok sampai asal rata
- Masukkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, dan matcha bubuk sambil diaduk memakai spatula (jangan diuleni dengan tangan, nanti nastar jadi keras)
- Jika dirasa terlalu lembek boleh ditambahkan 1 sdm terigu sampai enak dipulung. Bila masih tetap lembek, masukkan sebentar ke dalam kulkas hingga adonan agak mengeras. Adonan siap digunakan.
- Pipihkan adonan secukupnya, isi dengan bulatan selai nanas. Pulung adonan jadi bulat-bulat.
- Letakkan dalam loyang bertepi rendah yang sudah dialasi kertas roti.
- Panggang dalam oven bersuhu 150 derajat hingga nastar setengah matang (adonan sudah mengeras dan warnanya pucat). Keluarkan, tunggu hangat. Olesi dengan bahan olesan, panggang lagi selama 15 menit hingga matang. Pengolesan dapat dilakukan 2-3 kali agar lebih shiny (oles-panggang-oles-panggang, jangan dioles sekaligus nanti banyak retakan).
24. Nastar fancy.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@bikinanbunda
Bentuknya unik bukan? Mirip jeruk.
Bahan kulit:
- 250 gr tepung terigu
- 200 gr mentega
- 50 gr gula halus
- 1 sdm maizena
- 2 butir kuning telur
- 2 sdm susu bubuk
Bahan olesan:
- 1 btr kuning telur
- 1 sdm minyak goreng
- 1 sdt susu kental manis
Cara Membuat:
- Kocok sebentar mentega, gula dan telur, cukup sampai tercampur saja.
- Masukkan tepung terigu, maizena dan susu bubuk, aduk dengan sendok kayu sampai tercampur rata.
- Ambil sedikit adonan, pipihkan, isi dengan selai nanas. Bentuk bulat, susun di loyang tipis.
- Panggang selama lebih kurang 30 menit.
- Keluarkan dari oven, dinginkan di suhu ruang. Lalu oles dengan bahan olesan, oven lagi hingga kuning mengkilat (sekitar 10 menit).
- Angkat, biarkan dingin. Susun dalam toples, tutup rapat.
25. Red velvet nastar.
 Resep nastar kekinian istimewa


foto: Instagram/@resep.masakan.kue
Banyak banget sekrang cake rasa red velvet. Nastar juga bisa lho.
Bahan:
- 90 gram butter
- 50 gram margarin
- 40 gram gula halus
- 1 kuning telur
- 1/2 sdt pewarna merah
Bahan kering, ayak:
- 165 gr terigu protein sedang
- 25 gr susu bubuk
- 10 gr coklat bubuk
- 1/2 sdt vanila bubuk
Cara membuatnya:
- Kocok butter, margarin, pewarna merah, gula dan kuning telur sekitar 1-2 menit.
- Masukkan bahan kering yang sudah diayak secara bertahap. Aduk sampe rata dengan sendok kayu.
- Ambil adonan 6-7 gram, beri isian selai nanas. Tutup dan bulatkan lalu cetak.
- Tata di loyang tanpa dioles apapun.
- Panggang 130 derajat C sampai matang, sekitar 30 menit.
- Keluarkan dari oven, dinginkan di atas rak kawat.