https://drive.google.com/file/d/1dSH4-K953g69UwDhOBfK0PErBq3k9aVK/view?usp=drivesdk
https://www.youtube.com/watch?v=ibxHV21Gkvw&feature=youtu.be
Sate Telur Gulung (Jajanan SD)
Sate Telur Gulung (Jajanan SD)
Bahan-bahan
- 2 butir telur ayam
- 1/2 sdm garam
- 1,5 sdt merica
- 50 ml air putih
- secukupnya saus pedas manis (bisa pakai saus sambal botolan)
- secukupnya tusuk sate
- secukupnya minyak goreng
Langkah
15 menit
- Pecahkan 2 telur ke dalam mangkuk, tambahkan garam dan merica, kocok hingga berbusa.
- Tambahkan kira-kira 50 ml air putih ke dalam campuran telur tadi, kocok lagi hingga rata.
- Panaskan minyak goreng di penggorengan hingga agak tinggi (seperti saat menggoreng deepfry) untuk menggoreng telur gulung ini membutuhkan banyak minyak. tunggu minyak hingga panas kira-kira 3-5 menit. lalu kecilkan api menuju sedang(jangan terlalu kecil)
- Tuang 3 sdm telur ke bagian tengah minyak. lalu dengan cepat ambil tusuk sate dan gulung telur menuju pinggir.
- Ulangi langkah hingga tusuk sate dan telur habis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar